Mau Jual Rumah? Ini Tips Merangkai Kata dan Menampilkan Foto
source : https://www.youtube.com/embed/VlmsX7lqyVk
Hendak menjual rumah tanpa dibantu agen? Mau jual sendiri di marketplace? Bisa! Tapi sebagai orang awam yang tidak bekerja untuk memasarkan properti, kita perlu belajar agar iklan rumah kita menjadi lebih menarik di marketplace. Perlu dilakukan agar orang yang berkunjung di marketplace dapat tertarik dengan iklan yang sedang kita tawarkan.
Untuk iklan yang menarik, kita perlu merangkai kata-kata yang bagus dan menampilkan gambar yang bagus pula. Berikut tips yang kami sadur dari laman Rumah.com.
Baca Lengkap : Tips Sewa Rumah Bersama Sahabat
Our Agents
· Tips menulis headline
Dalam dunia online, headline yang bagus akan menyumbangkan click yang tinggi. Karena itulah, headline yang menarik menjadi sangat penting lantaran mampu membuat pembeli tertarik dalam sekali lihat. Tidak hanya itu, headline juga harus mampu mendeskripsikan produk secara singkat.
Langkah pertama yang bisa ditempuh adalah dengan menggunakan kata “Dijual” yang selanjutnya diikuti dengan deskripsi singkat mengenai produk.
Contoh: Dijual Rumah 3 Lantai Harga 20 M di Pondok Indah
Dengan demikian, dari judul saja kita sudah dapat mengeliminasi calon pembeli yang memiliki budget kurang lebih sama dengan apa yang kita tawarkan. Kita juga bisa menggunakan kelebihan rumah diikuti dengan lokasi rumah.
Contoh: Dijual Rumah Hanya 5 Menit Dari Mall Pondok Indah
· Tips menulis deskripsi rumah
Iklan rumah harus lengkap dengan keterangan rumah secara detil, seperti harga, luas tanah dan bangunan, jumlah kamar, taman, dan lain sebagainya.
Contoh:
Dijual Rumah 3 Lantai Harga 20 M di Pondok Indah
Spesifikasi: Luas Bangunan: 300 m², Luas Tanah: 120 m², Harga: Rp 20 Milyar, Listrik: 4000 watt
Deskripsi: Rumah cantik 3 Lantai, Rumah Hadap Timur, Rumah Dibangun Tahun 2015 dan Terakhir Renovasi 2020, Legalitas SHM + IMB, Kamar Tidur : 5, Kamar Mandi : 6, Carport : 1 Mobil + 4 Motor, Full Furnish, Sumber Air Jet pump + 2 Toren 500 Liter & 250 Liter, Akses 2 Mobil Longgar.
· Tips menulis keunggulan atau nilai lebih rumah
Keunggulan rumah merupakan faktor yang penting, keunggulan bisa berupa akses jalan yang mudah, dekat dengan fasilitas umum, dan lain sebagainya. Tulislah keunggulan-keunggulan rumah secara singkat dan jelas agar mudah dipahami.
Contoh:
Hanya 5 menit ke Pondok Indah Mall, 10 menit ke Pintu Tol, 10 Menit ke RS Pondok Indah. Bebas banjir, lingkungan nyaman, security 24 jam.
Baca Lengkap : Tingkatkan Kapasitas Pengendalian Banjir Jakarta Bendungan Ciawi Selesai 2022
Recently Listed Properties
· Tips menampilkan foto untuk iklan rumah
Foto merupakan bagian penting dalam iklan, maka iklan rumah wajib menampilkan foto rumah yang dijual. Ambil foto rumah secara menyeluruh mulai bagian depan, samping, belakang, ruangan-ruangan di dalam rumah, hingga jalan depan rumah. Pastikan foto yang ditampilkan adalah foto berkualitas bagus dan beresolusi tinggi karena menjadi faktor penting untuk menarik pembeli.
Jika hal di atas menyulitkan kita, sebaiknya kita serahkan pada ahlinya yakni agen properti profesional seperti Regina Realty. Selain sudah memahami bagaimana cara beriklan dan menampilkan foto, jaringan marketplace dan calon pembeli, jauh lebih luas.
Temukan Hot Buyers Anda bersama kami di : >>https://t.co/UzgoSitdSx?amp=1<<
Ikuti perkembangan terbaru Info Terupdate seputar Properti hanya di reginarealty.co.id
Klik di sini