Lima Cara Tampilkan Rumah Nampak Mewah
Membuat tampilan kesan rumah kita nampak mewah tidak perlu dengan membeli barang-barang atau pernak-pernik mahal. Tanpa itu pun kita dapat menampilkan rumah tampak lebih elegan dan mewah asalkan dapat menerapkan 5 langkah strategi interior seperti di bawah ini;
Pasang lukisan abstrak yang besar di dinding ruang tamu.
Menggantungkan lukisan abstrak yang besar dengan tampilan warna-warni yang menyenangkan mata adalah cara bagus untuk menambahkan dimensi ruangan tanpa merusak tampilan visual. Toko barang bekas dan pasar loak adalah tempat yang bagus untuk menemukan seni yang menarik dan murah.
Pasang karpet bergaya klasik.
Menggunakan karpet eksotis di lantai atau tambahkan tekstil bertekstur di sofa kita. Itu akan langsung menghidupkan ruangan dan menambahkan intrik ke ruang tersbut. Karpet Turki atau Persia memiliki tampilan berbeda yang membawa kehangatan di semua bagian ruangan rumah.
Jangan biarkan cat pada pintu & perabot nampak usang.
Lapisan cat baru tidak pernah menjadi ide yang buruk, mengecat pintu kamar mandi atau lemari dapur usang adalah cara mudah dan menghemat uang untuk menyegarkan tempat yang tampak suram. Pilihlah warna yang lebih terang agar membantu mencerahkan ruang kita.
Pasangkan bantal yang dekoratif
Tambahkan beberapa bantal dekoratif ke tempat tidur dan sofa agar terlihat lebih mewah. Hotel melakukan ini sepanjang waktu, jadi kenapa tidak?
Cobalah melukis dinding dengan gaya unik
Melukis dinding dengan aksen dalam rona yang khas, atau melukis garis-garis pada dinding dapat menambahkan keunikan ruangan kita. Tapi perlu waktu luang yang cukup untuk melakukan hal ini sendiri, jadi pertimbangkan untuk meminta bantuan teman kita yang berbakat dan bisa membantu melukis ruang ini.
Referensi 1
8190Like