Di Inggris, Bangun Rumah Cuma 10 Hari
Inggris membuat revolusi baru pada pembangunan rumah yakni dengan membuka pabrik rumah prefab Yorkshire. Pabrik di Knaresborough ini setiap hari mampu memproduksi 8 rumah prefab untuk dikirim ke seluruh negeri. Rumah tersebut dapat didirikan dalam waktu 10 hari saja. Dibandingkan dengan pembangunan rumah tradisional yang membutuhkan waktu 40 minggu. Rekor pembangunan saat ini adalah 36 jam. Namun normalnya adalah 1 sampai 2 minggu.
Dalam rumah prefab tersebut terdapat dua sampai tiga kamar tidur dilengkapi dapur dan kamar mandi. Rumah tersebut dihargai dengan harga rendah, 65.000 – 79.000 Poundsterling. (Sekitar 1,1 – 1,4 Milyar Rupiah). Harga tersebut belum termasuk harga tanah dan biaya perakitan serta biaya penyambungan ke berbagai layanan seperti listrik, telepon, air, internet dll.
Pabrik, yang dioperasikan oleh perusahaan Inggris Ilke Homes, mengatakan akan memproduksi 2.000 rumah per tahun, akhirnya meningkat menjadi 5.000. Sementara itu, perusahaan asuransi Legal & General telah membangun pabrik besar di luar Leeds yang katanya akan membangun 3.500 rumah per tahun. Dikatakan pihaknya bermaksud untuk membangun pabrik serupa di lokasi-lokasi di seluruh Inggris, yang akan mengubah L&G menjadi pembangun rumah yang lebih besar daripada yang lainnya.
Pabrik-pabrik tersebut akan membantu pemerintah Inggris untuk mencapai target pembangunan rumah baru sebanyak 300.000 rumah baru di Inggris setiap tahun. Pabrik sendiri menginginkan untuk mampu mengirim 300.000 rumah di pertengahan tahun 2020.
Meski dibangun di pabrik, produsen menjalankannya tetap mengikuti desain tradisonal. Juga mengikuti selera pelanggan sehingga produsen menambahkan fasad bata pada bagian depan. Pelanggan-pelanggan menginginkan rumah tradisional dengan atap yang rata.
Pembeli pertama dari rumah yang dibangun pabrik adalah asosiasi perumahan dan dewan yang memesan secara massal. Sehingga orang-orang yang tertarik dengan rumah baru ini belum bisa memesan dan dikirim layaknya di situs-situs marketplace.
Nah, Anda yang berminat, ternyata belum bisa beli rumah prefab dari Inggris karena memang belum dijual bebas seperti produk-produk lainnya di toko-toko online. Tapi kalau mau beli rumah di Indonesia, percayakan saja kepada Agen Properti Terbaik – Regina Realty.
Visit ReginaRealty.co.id – We Do Your Homework.
11489Like